Tuhan memberkati
Renungan, Kutipan, Ayat dalam Teologi Reformed untuk Memperlengkapi Gereja bagi Kemuliaan Tuhan
Jumat, 06 Desember 2013
Aturan Pengutipan
Pembaca yang dikasihi dalam Kristus, blog ini terbuka bagi pengutipan dengan beberapa aturan. Pertama, seharusnya sumber-sumber blog ini dicantumkan baik para teolog yang dikutip atau nama blognya bila akan dikutip pada renungan/ warta gereja dll. Kedua, blog ini bukan untuk kutipan akademis baik paper maupun skripsi/tesis apalagi disertasi. Mudah-mudahan tidak ada yang berniat mengutip untuk tulisan akademis. Mengapa? Sebab kadang-kadang, karena sifat blog ini yang ringkas sehingga tidak semua bahan dari buku dikutip lengkap. Sebaiknya mencari buku aslinya di perpustakaan/ toko buku. Ketiga, untuk pengutipan dalam khotbah, sebaiknya menyebut nama teolog yang tulisannya ada dalam blog ini. Keempat, blog ini tidak pernah dimaksudkan untuk memindahkan seluruh isi buku tetapi untuk memperkenalkan sebagian kecil pikiran-pikiran dari buku itu. Karena itu, seringkali tidak dikutip secara lengkap. Sebaiknya, pembaca mencari buku aslinya bila ingin mendapatkan pemahaman yang lebih lengkap.