Renungan, Kutipan, Ayat dalam Teologi Reformed untuk Memperlengkapi Gereja bagi Kemuliaan Tuhan
Selasa, 22 Mei 2012
Mengapa Membaca Alkitab Firman Allah? (Dasar dari Perjanjian Baru)
Pertama, karena Kitab Suci menuntun manusia kepada keselamatan oleh iman kepada Kristus Yesus (2 Tim. 3:15). Kedua, karena manusia hidup bukan dari roti saja tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah (Mat. 4:4). Ketiga, karena tinggal tetap dalam firman Tuhan adalah ciri khas murid Tuhan Yesus (Yoh. 8:31). Keempat, karena firman Tuhan yang sudah pasti adalah kebenaran, bersifat memerdekakan dari dosa (Yoh. 8:33). Kelima, karena iman timbul dari pendengaran akan firman Kristus (Roma 10:17). Keenam, karena firman Tuhan membersihkan (Yoh. 15:3:) dan menguduskan (Yoh. 17:17). Ketujuh, firman Tuhan memberi hikmat (2 Tim. 3:15). Kedelapan, karena firman Tuhan bermanfaat untuk mengajar, menyatakan kesalahan, memperbaiki kelakuan dan mendidik orang dalam kebenaran (2 Tim. 3:16). Kesembilan, karena Alkitab yang adalah wahyu Allah menuntun manusia kepada pengenalan akan Allah yang benar oleh pekerjaan Roh Kudus (Efe. 1:17). Kesepuluh, karena firman Allah adalah pedang Roh untuk melawan tipu muslihat setan (Efe. 6:17)