Sabtu, 09 Agustus 2014

Ayat-Ayat: Kasih Dalam Surat Roma (BIS - 2)

[Versi Bahasa Indonesia Sehari-Hari]

Rom_11:32  Sebab Allah sudah membiarkan seluruh umat manusia dikuasai ketidaktaatan, supaya Ia dapat menunjukkan belas kasihan-Nya kepada mereka semuanya. 

Rom_12:8  Orang yang mempunyai karunia untuk memberi semangat kepada orang lain, harus sungguh-sungguh memberi semangat kepada orang lain. Orang yang mempunyai karunia untuk memberikan kepada orang lain apa yang dipunyainya, harus melakukan itu dengan murah hati secara wajar. Orang yang mempunyai karunia untuk memimpin, harus sungguh-sungguh memimpin. Orang yang mempunyai karunia untuk menunjukkan belas kasihan kepada orang lain, harus melakukannya dengan senang hati. 

Rom_12:9  Kasihilah dengan ikhlas. Bencilah yang jahat, dan berpeganglah kepada apa yang baik. 

Rom_13:8  Janganlah berutang apa pun kepada siapa juga, kecuali berutang kasih terhadap satu sama lain. Sebab orang yang mengasihi sesama manusia, sudah memenuhi semua hukum Musa. 

Rom_13:9  Sebab hukum agama Yahudi, yaitu: Jangan berzinah, jangan membunuh, jangan mencuri, jangan ingin mempunyai apa yang orang lain punyai; semuanya itu bersama-sama dengan hukum-hukum yang lain, sudah disimpulkan menjadi satu hukum saja, yaitu, "Kasihilah sesama manusia seperti engkau mengasihi dirimu sendiri." 

Rom_14:15  Tetapi kalau dengan apa yang Saudara makan, seorang saudara seiman disakiti hatinya, maka Saudara tidak lagi bertindak berdasarkan kasih. Kalau Kristus sudah mati untuk seseorang, janganlah membiarkan orang itu dirusak oleh apa yang Saudara makan. 

Rom_15:30  Demi Tuhan kita Yesus Kristus, dan demi kasih yang diberikan oleh Roh Allah, saya minta dengan sangat kepadamu, semoga kalian turut berdoa sungguh-sungguh bersama-sama saya kepada Allah untuk saya. 

Rom_16:4  Mereka hampir mati karena mau menyelamatkan saya. Saya berterima kasih kepada mereka--dan bukan saya saja, tetapi semua jemaat bangsa lain yang bukan Yahudi juga berterima kasih kepada mereka. 

Rom_16:5  Sampaikanlah juga salam saya kepada jemaat yang berkumpul di rumah mereka. Salam kepada Epenetus yang saya kasihi. Ialah orang yang pertama-tama percaya kepada Kristus di daerah Asia. 

Rom_16:8  Salam kepada Ampliatus, yang saya kasihi karena dia sama-sama dengan saya sudah bersatu dengan Tuhan. 

Rom_16:9  Sampaikan hormat saya kepada Urbanus, rekan kita yang bekerja bersama-sama dengan kita untuk Kristus. Juga hormat saya kepada Stakhis yang saya kasihi. 

Rom_16:12  Salam saya kepada Trifena dan Trifosa yang bekerja keras melayani Tuhan, dan kepada Persis yang saya kasihi. Dia juga sudah bekerja keras untuk Tuhan.