(dari buku "Karunia Musik". Sabtu, 19 April ini Aula Simfonia Jakarta akan mementaskan karya agung Handel, "Messiah" bagian II dan III dengan conductor Dr. Stephen Tong).
Renungan, Kutipan, Ayat dalam Teologi Reformed untuk Memperlengkapi Gereja bagi Kemuliaan Tuhan
Rabu, 16 April 2014
Jane Smith & Betty Carlson: Talenta G F Handel
George Frideric Handel (1685-1759) hanya berbicara sedikit tentang dirinya semasa hidupnya. Fakta pokok dari hidupnya adalah musiknya. Ia akan bahagia bila mengetahui bahwa musiknya terutama Messiah, membawa sukacita dan kesenangan bagi banyak orang. Namun ia akan terkejut mengetahui betapa sedikitnya karya-karyanya yang dikenal orang saat ini. Handel sangat jenius. Besarnya talenta yang ia dapat dari Allah dan membanjirnya musik agung yang ia ciptakan nyaris tidak terduga oleh generasi ini kecuali oleh para ahli musik.