Jumat, 15 Juni 2012

Apakah Tujuan Ibadah?

Ibadah sejati bukan bertujuan menyenangkan diri atau menyenangkan pendengar. Ibadah sejati bertujuan untuk mempermuliakan Tuhan baik melalui pujian penyembahan maupun melalui firman Tuhan yang didengar dan merubah hidup jemaat sehingga menjadi orang yang menyenangkan Tuhan. Pujian tertinggi dalam ibadah bukan waktu kita menyanyikan pujian tetapi pada waktu kita merendahkan diri dan dengan sepenuh hati mendengarkan penjelasan firman Tuhan. Pada waktu Allah berbicara dan manusia mendengar dengan rendah hati dan kesungguhan, hati Allah disenangkan, kebenaranNya dinyatakan, namaNya ditinggikan. Pada waktu itulah kedaulatan dan otoritas Allah ditegakkan.