Senin, 31 Desember 2012

Ayat-Ayat: Maksud Kedatangan Tuhan Yesus

"Janganlah kamu menyangka bahwa Aku datang untuk meniadakan hukum Taurat atau kitab para nabi. Aku datang bukan untuk meniadakanya, melainkan untuk menggenapinya" (Mat. 5:17)

"Sama seperti Anak Manusia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawaNya menjadi tebusan bagi banyak orang" (Mat. 20:28)

"JawabNya: Marilah kita pergi ke tempat lain, ke kota-kota yang berdekatan, supaya di sana juga Aku memberitakan Injil, karena untuk itu Aku telah datang" (Mrk. 1:38).

"Aku datang bukan untuk memanggil orang benar, tetapi orang berdosa, supaya mereka bertobat" (Luk. 5:32).

"Sebab Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang" (Luk. 19:10).

"Aku datang supaya mereka mempunyai hidup dan mempunyainya dalam segala kelimpahan" (Yoh. 10:10B)

"Lalu Aku berkata: sungguh Aku datang; dalam gulungan kitab ada tertulis tentang Aku; untuk melakukan kehendakMu, ya AllahKu" (Ibr. 10:7).